Rabu, 09 Desember 2009

CARI BERITA DI BALIK MEJA?

oleh Blasius P. Purwa Atmaja

Judul tersebut sebenarnya ingin mempertanyakan lebih dalam apakah sebuah berita bisa dihasilkan tanpa beranjak dari meja kerja? Jawaban sementara yang bisa diberikan tentu saja bisa, hanya saja berita yang dihasilkan tentu tidak akan maksimal jika dibandingkan dengan berita yang dihasilkan seorang jurnalis yang terjun langsung di tempat sebuah peristiwa terjadi.

Dengan menceburkan diri ke dalam sebuah peristiwa, seorang penulis akan terlibat secara fisik, psikis, emosi dalam sebuah peristiwa dan akhirnya akan ikut merasakan, menghayati, dan memikirkan apa yang terjadi. Tulisan yang terbentuk lewat penghayatan fisik, psikis dan emosi tersebut tentu akan lebih punya jiwa jika dibanding tulisan hasil cerita orang lain.

Sejalan dengan konsep itulah kegiatan jurnalistik di SMP TNH perlu terjun langsung ke sumber berita. Kegiatan awal yang telah dilakukan adalah dengan terjun langsung ke Pasar Tanjung Anyar, lokasi terdekat dengan SMP TNH. (Tulisan belum selesai)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar