Rabu, 09 Desember 2009

PENGALAMAN PERTAMA JADI JURNALIS

oleh Chrissila Valensia



Kegiatan ekstrakurikuler jurnalistik SMP TNH telah mengadakan hunting di pasar tradisional. Tempatnya tepat berada di Jalan Presiden Pamuji. Kegiatan hunting ini dilakukan pada hari Rabu tanggal 25November2009 dan dikontrol oleh guru pembimbing, yaitu Pak Jaka dan Pak Blasius. Sebelum kegiatan hunting dilaksanakan, guru pembimbing membentuk 5 kelompok yang terdiri dari 2 kelompok kelas 7, 2 kelompok kelas 8, dan 1 kelompok kelas 9. Setiap kelompok terdiri dari 5 orang, dan setiap kelompok diharuskan memilih salah satu dari mereka sebagai penanggung jawab.

Setelah kelompok terbentuk, penanggung jawab dalam kelompok diberi instruksi dari Pak Jaka. Sesudah para penanggung jawab dari stiap kelompok memberitahukan kepada anggota kelompok masing-masing, setiap kelompok memulai perjalanannya dengan jalan kaki. Setiap kelompok membawa kamera digital minimal 1.Dalam perjalanan anggota kelompok masing-masing diharapkan tetap dalam kelompok.

Sesampainya di pasar, Pak Jaka dan Pak Blasius mengijinkan semua kelompok untuk memulai wawancara.Setiap kelompok mempunyai waktu 15 menit, masing-masing kelompok mulai berpencar. Keadaan di pasar tersebut sangat ramai, jalan di pasar sempit, dan banyak orang yang berjualan di pinggir jalan, banyak sampah yang berserakan di jalan. Masing-masing anggota mulai mengambil gambar saat kegiatan jual-beli antara pedagang dan pembeli yang berjualan di pasar. Menurut kesimpulan wawancara dari salah satu kelompok, harga barang di pasar memang lebih murah, tetapi kualitasnya belum bisa dipercaya sepenuhnya karena keadaan pasar yang belum menjaga kebersihan.

Keadaan kendaraan yang melalui jalan di pasar juga belum teratur akibat jalan yang sempit. Kebersihan lingkungan di pasar juga belum terpenuhi, sehingga kualitas barang-barang yang dijual kurang dipercaya. Banyak barang yang kurang laku terjual, kemungkinan hal ini terjadi karena tampang penjual yang kurang ramah kepada setiap pembeli. Tak terasa 15 menit sudah berlalu dan semua kelompok berkumpul di tempat awal sebelum setiap kelompok berpencar. Cuaca mulai mendung, akhirnya kegiatan hunting selesai dan semua kelompok juga guru pembimbing memutuskan untuk kembali ke sekolah.

Ketika di sekolah, semua peserta kegiatan jurnalistik berkumpul di kelas 9b untuk membahas kegiatan hunting yang dilaksanakan. Pak Jaka dan Pak Blasius meneragkan dan menjelaskan kekurangan semua kelompok. Semua kelompok merasa memang masih banyak kelemahan dalam kegiatan hunting yang pertama dilaksanakan tersebut. Kegiatan hunting tersebut merupakan pengalaman pertama dan berkesan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar