Rabu, 19 Januari 2011

Twitter Datang, Facebook Ditinggal

Kamis, 20 Januari 2011. WARTA TNH

Kini, jejaring sosial tak hanya Facebook saja yang dikenal masyarakat. Twitter kini mulai banyak dikenal. Bahkan, Facebook mulai ditinggalkan, dikarenakan masyarakat zaman sekarang yang mulai berkembang dan memilih jaringan sosial yang lebih modern. Ini membuat para pengguna Facebook beralih ke Twitter. Walaupun pengguna jaringan sosial Facebook lebih banyak, namun sudah banyak akun Facebook yang mulai ditinggalkan. Ini membuat Facebook kini tidak terlalu digemari masyarakat, dan Twitter menggantikannya.
“Twitter itu lebih mudah digunakan, terutama untuk komunikasi. Dan juga kalau pakai Twitter lebih aman,” ucap salah satu teman saya yang mulai meninggalkan Facebook. Ia berkata demikian karena ia berpikir bahwa Facebook itu sudah banyak membawa kejahatan seperti penculikan dan penipuan. Kejadian-kejadian buruk yang sering terjadi di Facebook, membuat para penggunanya juga mulai resah, terutama para orang tua yang melihat anak-anaknya menggunakan jaringan sosial ini.
Kejadian ini telah membuat pengguna Facebook menjadi berkurang dan beralih ke Twitter yang lebih aman. Berita yang mengatakan bahwa Facebook akan cditutup juga membuat banyak orang beralih ke Twitter. “Saya juga ingin tetap berkomunikasi, maka dari itu saya membuat Twitter,” ucap teman saya yang lain. Kini, Facebook yang dipenuhi para penggunanya mulai ditinggalkan, dan masyarakat sekarang beralih ke jejaring sosial Twitter.
“Twitter memang lebih seru karena baru. Facebook itu sudah membosankan.” Begitulah pendapat saya. Banyak program-program Facebook yang sudah membosankan dan tidak zaman, juga menjadi salah satu faktor masyarakat meninggalkannya. (Oleh:S. Wulan S. dan Melisa VIIA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar