Kamis, 07 Oktober 2010

PIANO KEHIDUPAN

oleh Sischa dan Novita VIII A


Kehidupan itu seperti piano..

ada tuts yang berwarna putih,

menggambarkan kehidupan kita..

baik, sukses, sehat,

diberkati, doa-doa dijawab..


namun selain itu ada juga tuts bewarna hitam,

yang jumlahnya lebih sedikit dari yang putih,

sebagai gambaran yang kelam dalam hidup ini,

saat kita harus menangis, sakit, tertolak, difitnah,

bangkrut, gagal, dll..

terkadang kita menolak, kekelaman itu,

padahal seperti tuts dalam piano,

justru saat kita ijinkan komposer Agung kita,

TUHAN YESUS memainkan “ Piano Kehidupan” kita,

baik tuts putih maupun tuts hitam,

maka akan terdengar suatu melodi yang sangat indah..

jangan pernah menolak kekelaman dalam

hidup ini.

Tapi hadapi, jalani, dan izinkan TUHAN

memakai kekelaman itu untuk membuat

suatu simphony yang indah dalam hidupmu..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar