Kamis, 20 Oktober 2011

LDKS, I'M READY


LDKS adalah saat yang sangat ditunggu-tunggu di SMP TNH saat ini, minat yang timbul untuk mengikuti kegiatan ini pun membuat LDKS semakin menjadi buah bibir di SMP TNH. Bagi sebagian siswa, kegiatan ini hanyalah kegiatan yang tidak berguna dan melelahkan saja. Pendaftaran yang di lakukan hanya 2 hari saja membuahkan hasil yang menakjubkan, banyak siswa yang berminat dan bermotivasi mengikuti LDKS tersebut. Motivasi dan semangat yang semakin hari semakin besar membuat mereka memikirkan LDKS ini setiap hari.

            Tak banyak dari mereka yang mengikuti LDKS hanya untuk keisengan semata ataupun ingin eksis di depan teman-teman, kakak kelas dan para guru saja.
Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa terdiri dari beberapa manfaat sebagai berikut :

1.      Pengalaman yang tak terlupakan
Sebab di dalam kegiatan LDKS memberikan berbagai kesenangan dan pengalaman. Baik yang menyedihkan, menyenangkan, menyebalkan hingga menakutkan.
2.      Menguji kemandirian
Kemandirian yang kurang dari siswa dapat diuji dan diukur melalui LDKS ini. Kemandirian sangat diperlukan, bagi mereka yang manja dapat dididik menjadi lebih mandiri dan tidak terus bergantung pada orang lain.
3.      Menambah teman
Teman merupakan peranan penting dalam kehidupan. Dengan menambah teman kita dapat meringankan beban orang lain dengan saling membantu dan saling mengasihi. Hal ini dapat membentuk kepribadian yang baik bagi siswa.
4.      Mengusir rasa bosan dan stress
Stress dan bosan yang tak henti-henti melanda kita memang perlu di hilangkan. Dengan mengikuti kegiatan tersebut selain menambah pengalaman juga dapat menghilangkan kejenuhan akibat pelajaran, ulangan, PR, dan kegiatan yang hanya begitu-begitu saja.
5.      Menggali potensi diri
LDKS sangatlah berguna bagi kita untuk menggali potensi pada diri kita. Saat kita mengikuti kegiatan tersebut kita bisa tahu bagaimana kita untuk mengetahui bakat dan kemampuan yang terpendam dalam diri kita. Mungkin hal tersebut dapat berguna untk orang lain.

Tak sedikit motivasi dan alasan yang muncul dari berbagai siswa, seperti :

1.      Bebas dari pelajaran dan ulangan
Bebas dari ulangan dan pelajaran adalah alasan pertama siswa ingin mengikuti LDKS ini. Dengan LDKS kita bebas dalam segala yang berhubungan dengan sekolah yaitu PELAJARAN dan ULANGAN !  Buku-bukutertata rapi di lemari sebelum berangkat LDKS.
2.      Eksis di depan teman, kakak kelas dan guru
Tenar dan terkenal di kalangan anak sekolah merupakan alasan kedua siswa berminat ikut. Dengan mengikuti LDKS, siswa semakin bergaya di antara teman-temannya. LDKS merupakan ajang untuk kita dekat dengan teman di sekolah kita. Terutanma untuk mendapat perhatian lebigh dari guru sih :p
3.      Bebas dari perintah orang tua
Setiap hari kita di perintah oleh orang tua. Di suruh untuk balajar, tidak boleh bermain hp, tidak boleh pergi ke rumah teman, pergi untuk refreshing,dll. Mereka ingin bersenang-senang dengan teman-teman meskipun tidak sepenuhkan bisa bermain.
4.      Minat yang besar untuk menjadi OSIS
OSIS adalah organisasi yang sangat diminati oleh kalangan siswa tertentu. OSIS dapat menambah pengalaman kita dalam berorganisasi dan kekompakan kita di dalam kelompok. Melatih kita untuk bertanggng jawab dalam segala hal.
5.      Menumbuhkan rasa solidaritas antar teman
Rasa solidaritas memaang penting bagi kita karena ita adalah makhluk sosial yang perlu orang lain. Dengan adanya rasa tersebut kita juga dapat menumbuhkan rasa simpati dan peduli kepada teman.

Hal tersebut adalah alasan, motivasi dan manfaat yang dapat di peroleh dari LDKS. Jangan sia-siakan kegiatan tersebut.
So, Join with Us and Jia You ! ^^
Matur nuwun



(Monica Wijaya – Irbahiya Aqsa Griselda – Cyntia Handy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar